Jika hidup ini hanyalah sebuah mimpi, lalu mengapa kita masih saja selalu serakah?
Seharusnya kita buang saja segala perhiasan yang kita miliki itu, agar kita tak lagi hanya memperhatikan penampilan.
Karena berlian yang nampak, sesuatu yang terlihat indah dari luar, tidak selalu berarti baik di dalam, bahkan bisa berbahaya, seperti hal nya gelas kaca yang telah pecah.
Hingga suatu saat Ia berkata, bahwa Ia sama sekali tidak percaya akan dongeng, soulmate, takdir, cinta sejati, segala hal yang dipercaya orang-orang di luara sana itu, ah semuanya itu menurutnya hanyalah omong kosong.
Sunggguh menipu dan menyesakkan dada.
Hingga akhirnya tetesan air mata mengalir mendengarnya, tetesan air mata yang hadir sebagai tanda cinta kepadanya
Ah bulan, jangan dulu kau turun, aku ingin
berlama-lama dulu denganmu di sini, aku ingin menikmati malam mu hingga nanti.
Layaknya kopi di pagi hari, begitu manis dan
sederhana.
Hanya baling-baling penunjuk angin itu lah satu-satunya milikku dan
kesendirianku.
Hari-hari berlalu, cerita demi cerita
berganti.
Kini engkau telah pergi, pergi meninggalkan hari.
Ah, ingin lagi
kembali ke masa lalu.
Aku merindukanmu saat kau jauh, saat kau mengingatku dan
berharap hal baik terjadi padaku.
Bibir ini beku, rumit dan begitu rapuh.
Tak ada sedikitpun kata-kata yang terucap, tak ada yang terungkapkan.
Dan
semakin lama akan semakin terkikis tak bersisa.
Habis secara perlahan.
Menyisakan lubang.
Ya, saya tahu benar bahwa hidup penuh dengan
segala kesulitan , cobaan, dan bisa jadi ini termasuk di dalamnya.
Tapi..
sudahlah, redakanlah fikiran seperti ini, lenyapkanlah semua dari kepala,
buatlah seakan seperti di rumah mu sendiri.
Nyaman dan menenangkan.
Namun, mau bagaimanapun, engkau telah berada
di sini, di dalam diri ini, hadir di tiap hela hembus nafas ini.
Hanya berharap
engkau akan tertarik kepada orang yang tak akan pernah bosan memandangimu ini.
0 comments:
Post a Comment